27 Desember 2022   11:25 WIB

Akhirnya CPNS 2021 Terima SK PNS

   Berita
Akhirnya CPNS 2021 Terima SK PNS

Akhirnya CPNS 2021 Terima SK PNS

Selasa (27/12/2022) menjadi hari yang bersejarah bagi PNS Kabupaten Blora terkhusus Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Blora. dikarenakan salah satu penerima izin sakit, sebanyak 3 (Tiga) dari 4 (Empat) PNS yang menerima Surat Keterangan (SK) Pegawai Negeri Sipil (PNS)  yang semula Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) usai apel pagi di halaman Dinkominfo.

Para penerima SK PNS diantaranya Menda Finanto, S., Sigit Septianto, Rezal Perdana Putra, S.Kom sebagai Kom Pegawai Fungsional Bidang Teknologi Informasi, dan Dinda Rosalia, A.Md sebagai pelaksana pada subbagian program keuangan Dinkominfo Kabupaten Blora sejak Tahun 2021.

Kepala Dinkominfo Kabupaten Blora Pratikto Nugroho, S.Sos, MM menyampaikan pesan kepada penerima SK PNS  “tanggung jawab dan keweajiban seorang Pegawai Negeri Sipil tidak lepas dari peraturan pemerintah. Baik itu mulai dari Undang Undang hingga peraturan yang paling bawah. Terutama PP 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil. “taati semua  peraturan yang ada” ujarnya. Dinkominfo(TIM)


Info