31 Maret 2022   15:05 WIB

Dinkominfo Blora Konsultasi Pengumpulan Data yang Efektif ke Dinkominfo Kota Magelang

Dinkominfo Blora Konsultasi Pengumpulan Data yang Efektif ke Dinkominfo Kota Magelang

Dinkominfo Blora Konsultasi Pengumpulan Data yang Efektif ke Dinkominfo Kota Magelang

Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Blora melaksanakan kunjungan kerja ke Dinkominfo Kota Magelang, Kamis (31/3/2022). 

Kepala Dinkominfo Blora Pratikto Nugroho, S.Sos., MM., melalui Kepala Bidang Statistik, Persandian dan Telekomunikasi Sri Widayaningsih, S.Si., M.Si menjelaskan, sesuai rencana, maksud dan tujuan kunjungan kerja adalah konsultasi cara pengumpulan data yang efektif.

"Kemudian, konsultasi metode yang digunakan dalam pengumpulan data dan konsultasi format laporan yang digunakan," jelasnya. 

Ikut mendampingi kunjungan kerja ke Kota Magelang, Subkordinator Data Statistik Bidang SPT Dinkominfo Blora Heni Susilowati,SE.,MM.

Kedatangan dari Dinkominfo Blora, diterima Kabid Statistik dan Persandian Dinkominfo Kota Magelang, Noki Rachmanto, S.Kom., MM, didampingi sejumlah staf di ruang kerja setempat.

Noki Rachmanto, S.Kom., MM, menyampaikan dengan senang bisa saling berbagi ilmu bersama Dinkominfo Blora.

Sehingga kedepan sinergitas dan silaturahmi tetap terjalin, khususnya terkait pelayanan data kepada warga masyarakat akan lebih baik, cepat dan akurat. (Tim Dinkominfo).


Info